Jeneponto – mediaukhuwah.id, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Jeneponto Letakkan Batu Pertama Progam Pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni
Ketua Baznas Jeneponto Maulana Askari, S. Ag meletakkan batu pertama pada program pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni (RUTILAHU), Kolaborasi Baznas Jeneponto dan Kodim 1425 Jeneponto. Sabtu, (07/01/2023).
Peletakan batu pertama Rumah Layak Huni berlangsung di Lingkungan Sulurang, Kelurahan Tonrokassi, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, SE., MM., Dandim Letkol Inf Agus Tanra, S.Ag, Ketua Baznas Jeneponto Maulana Askari, S.Ag beserta pimpinan dan staf, Kepala Kelurahan Tonrokassi Syamsudin, SE., Para Kepala Lingkungan se-Kelurahan Tonrokassi, Tokoh Agama, Masyarakat, Pemuda, dan Masyarakat setempat.
Ketua Baznas, mengatakan bahwa, “Program RUTILAHU ini adalah membantu mustahik kaum Dhuafa untuk memiliki rumah layak huni, In syaa Allah baznas senantiasa bersinergi dengan pemerintah dalam program kemaslahatan ummat”.
Maulana lebh lanjut Mengajak kaum muslimin untuk menyalurkan Zakat, Infak dan Sedekah nya ke baznas Jeneponto serta berterima kasih kepada Kodim, Pemda dan semua pihak yangmendung program Baznas.
“Terimakasih atas dukungan dan bantuan Pemda Jenepont, Kodim 1425 Jeneponto dan seluruh muzakki yg telah berpartisipasi dan menyalurkan ZIS nya ke Baznas.
Di tempat yang sama, Dandim Letkol Inf Agus Tanra, mengatakan saya selaku Dandim sangat mendukung dan setuju atas program ini, karena dengan cara ini kita berharap semua saudara kita di wilayah Kabupaten Jeneponto yang kita cintai ini dapat dibantu dalam hal pembangunan rumah yang layak untuk dihuni,” ungkapnya.
Saya berharap pada pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Jeneponto, Polres dan Instansi lainnya, untuk senantiasa mendukung program ini sehingga kedepannya masyarakat kita yang kurang mampu berhak mendapatkan bantuan dan dapat meringankan beban hidupnya terutama tempat tinggal,” harap Dandim Agus.
Sementara itu Wakil Bupati H. Paris Yasir Pada menyampaikan mewakili Bupati Jeneponto dan atas nama pemerintah Daerah saya ucapkan terimakasih kepada Baznas terutama kepada Dandim 1425 Jeneponto, atas dukungan dalam program pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni ini, ucapnya.
Program ini tentunya akan memberikan dampak begitu besar kepada masyarakat kita yang kurang mampu, dengan memberikan bantuan berupa fasilitas rumah yang layak dihuni atau tempat tinggal yang layak.
“Mudah-mudahan dengan kolaborasi Program pembangunan Rumah Layak Huni ini kedepannya dapat terus berjalan lancar sesuai rencana,”tutup Wabup Paris.
(Mursalim Awink: Waka I Bidang Pengumpulan)