Media Ukhuwah | Jeneponto, Ribuan warga Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto menghadiri pawai menyambut tahun baru 1444 Hijriyah. Adapun peserta dari pawai ini berasal dari TK/TPA LPPTKA BKPRMI Kecamatan Tamalatea,PC IPM, Tapak Suci Muhammadiyah Cabang Tanetea, anak Sekolah SMP/SMA dan sederajat, Penghulu dan Penyuluh KUA Kecamatan Tamalatea, Majlis Taklim Se Kecamatan Tamalatea, IPIM Kecamatan Tamalatea, DMI Kecamatan Tamalatea, Tokoh masyarakat dan Tokoh Agama Se Kecamatan Tamalatea. Sekretaris Panitia Pelaksana Miftahul Jannah Has mengatakan berdasarkan daftar list yang masuk lewat group WA ada 1.500 peserta pawai yang hadir hari ini. Dan hal ini turut di amini Abd. Yahya. S.PdI. Direktur LPPTKA BKPRMI Kecamatan Tamalatea.
Salah seorang tokoh agama Kecamatan Tamalatea Mujaddid Anshari Aksa menjelaskan antusias masyarakat dalam mengikutinya kegiatan ini sungguh luar biasa dan seharusnya harus kita tingkatkan pada masa yang akan datang agar syiar agama tersosialisasikan dengan baik. Khususnya perayaan tahun baru Islam, sebab sudah menjadi budaya dimasyarakat bahwa 1 Muharram hari yang sial. Tuturnya. Kapolsek Tamalatea AKP M. Natsir. S.Sos. sangat mengapresiasi kegiatan ini. Hal ini terlihat dengan antusiasnya mengatur dan memberi arahan para peserta pawai agar tetap tertib dalam pelaksanaan pawai menyambut tahun baru 1443 Hijriyah. Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Tamalatea Abdul Malik. S.Ag.MH mengatakan bahwa mari kita jadikan perayaan tahun baru ini sebagai momentum untuk bermuhasabah. Semoga kegiatan ini bukan hanya sekedar pergantian angka dari 1443 ke 1444 akan tetapi mari kita berhijrah, minimal kita berhijrah dari yang tidak tahu mengaji menjadi tahu mengaji. Harapnya.
Sementara Nur Ardiansyah Ketua PC. Ikatan Pelajar Muhammadiyah Tanetea (PC. IPM) kegiatan kali ini sangat luar dibandingkan dengan tahun lalu. Hal ini terjadi karena dukungan masyarakat yang antusias mengikuti kegiatan ini.
Hadiah Door Prise kegiatan ini bersumber dari anggota DPRD Provinsi dari Fraksi Gerindra Vony Ameliani S. SE.MH dan anggota DPRD Kabupaten Jeneponto dari Fraksi Gerindra Hj. Nurlailah Basyir. SE. M.Si serta sumbangan dari masyarakat Kecamatan Tamalatea. (Red. Hamka)